Daftar Kaisar-kaisar Dinasti Song dalam Sejarah China

Daftar Kaisar-kaisar Dinasti Song dalam Sejarah China – Dinasti Song merupakan Dinasti yang berkuasa di daratan China pada tahun 960 -1279. Sejarah Dinasti Song dibagi menjadi dua, yaitu Dinasti Song Utara (tahun 960 – 1127) dan Dinasti Song Selatan (tahun 1127 – 1279). Dinasti Song didirikan oleh Kaisar Pertamanya yang bernama Zhao Kuang Yin [赵匡胤] dengan gelar Kaisar Song Tai Zu [宋太祖] dan berakhir di tangan Kaisar Song Di Bing [宋帝昺]. Marga Kaisar-kaisar Dinasti Song adalah Marga Zhao [赵]. Secara keseluruhan, Dinasti Song memiliki 18 Kaisar yang diantaranya 9 Kaisar di Dinasti Song Utara dan 9 Kaisar di Dinasti Song Selatan.

Daftar Kaisar-kaisar Dinasti Song

Berikut ini adalah daftar Kaisar-kaisar Dinasti Song yang pernah berkuasa dalam Sejarah China :

Dinasti Song Utara (Tahun 960 – 1279)

Dinasti Song Utara adalah Dinasti yang didirikan oleh Kaisar Song Tai Zu yang beribukota di Kota Kai Feng [开封]. Berikut ini adalah Kaisar-kaisar yang pernah berkuasa pada Zaman Dinasti Song Utara :

1. Kaisar Song Tai Zu [宋太祖]

Nama Asli                            : Zhao Kuang Yin [赵匡胤]
Tahun Kelahiran               : 927
Masa Pemerintahan        : 960 – 976
Wafat pada usia 50 tahun.
Merupakan Kaisar pendiri Dinasti Song dengan melakukan kudeta terhadap Dinasti Hou Zhou [后周].

2. Kaisar Song Tai Zong [宋太宗]

Nama Asli                            : Zhao Guang Yi [赵光义]; nama asli Zhao Kuang Yi [赵匡义]
Tahun Kelahiran               : 939
Masa Pemerintahan        : 976 – 997 (21 tahun)
Wafat pada usia 59 tahun di Istana Bian Jing [汴京]
Zhao Kuang Yi adalah adik dari Kaisar Song Tai Zu dan merupakan salah satu Jenderal yang membantu kakaknya yaitu Zhao Kuang Yin melakukan kudeta terhadap Dinasti Hou Zhou.

3. Kaisar Song Zhen Zong [宋真宗]

Nama Asli                            : Zhao Heng [赵恒]
Tahun Kelahiran               : 968
Masa Pemerintahan        : 997 – 1022 (25 tahun)
Wafat pada usia 55 tahun di Istana Bian Jing [汴京]

4. Kaisar Song Ren Zong [宋仁]

Nama Asli                            : Zhao Zhen [赵祯]
Tahun Kelahiran               : 1010
Masa Pemerintahan        : 1022 – 1063 (41 tahun)
Wafat pada usia 54 tahun di Istana Bian Jing [汴京].

5. Kaisar Song Ying Zong [宋英宗]

Nama Asli                            : Zhao Shu [赵曙]
Tahun Kelahiran               : 1032
Masa Pemerintahan        : 1063 – 1067 (25 tahun)
Wafat pada usia 36 tahun di Istana Bian Jing [汴京].

6. Kaisar Song Shen Zong [宋神宗]

Nama Asli                            : Zhao Xu [赵頊]
Tahun Kelahiran               : 1048
Masa Pemerintahan       : 1067 – 1085 (18 tahun)
Wafat pada usia 38 tahun.

7. Kaisar Song Zhe Zong [宋哲宗]

Nama Asli                            : Zhao Xu [赵煦]
Tahun Kelahiran               : 1076
Masa Pemerintahan        : 1085 – 1100 (15 tahun)
Wafat pada usia 24 tahun.

8. Kaisar Song Hui Zong [宋徽宗]

Nama Asli                            : Zhao Ji [赵佶]
Tahun Kelahiran               : 1082
Masa Pemerintahan        : 1100 – 1125 (25 tahun)
Wafat pada usia 54 tahun pada tahun 1135 di Kota Wu Guo [五国城] (Sekarang di Provinsi Heilongjiang Kota Yilan).
Anak ke-11 dari Kaisar Song Shen Zong, Adik dari Kaisar Song Zhe Zong. Kaisar Song Hui Zong juga merupakan seorang Pelukis dan ahli kaligrafi. Tetapi karena kalah perang dalam melawan Kerajaan Jin, Kaisar Song Hui Zong terpaksa melepaskan tahta kekaisaran dan menyerahkan kepada Putranya Zhao Huan [赵桓] dengan gelar Kaisar Song Qin Zong. Kaisar Song Hui Zong sendiri menyebut dirinya sebagai Tai Shang Huang [太上皇] yang artinya Ayahnya Kaisar. Pada Tahun 1127, Kaisar Song Hui Zong dan Kaisar Song Qin Zong bersama-sama ditahan oleh Kerajaan Jin yang kemudian dibawa ke perbatasan Utara.

9. Kaisar Song Qin Zong [宋钦宗]

Nama Asli                            : Zhao Huan [赵桓]
Tahun Kelahiran               : 1100
Masa Pemerintahan        : 1126 – 1127 (1 tahun 2 bulan)
Wafat pada usia 57 tahun pada tahun 1156 di Kota Yan Jing [燕京].
Kaisar Song Qin Zong merupakan Kaisar terakhir Dinasti Song, bersama Ayahnya ditahan oleh Kerajaan Jin pada tahun 1127.

 

Dinasti Song Selatan (Tahun 1127 – 1279)

Ditangkapnya Kaisar Song Qin Zong di tahun 1127 oleh Kerajaan Jin menandakan berakhirnya kekuasaan Dinasti Song Utara. Putra ke-9 Kaisar Song Hui Zong (Adik dari Kaisar Song Qin Zong) yaitu Zhao Gou [赵構] kemudian naik tahta dan memindahkan Ibukotanya ke Kota Ying Tian [应天]. Dalam Sejarah, Kekuasaan yang dipimpin oleh Zhao Gou disebut dengan Dinasti Song Selatan. Berikut ini adalah Kaisar-kaisar yang pernah berkuasa di Dinasti Song Selatan :

1. Kaisar Song Gao Zong [宋高宗]

Nama Asli                            : Zhao Gou [赵構]
Tahun Kelahiran               : 1107
Masa Pemerintahan        : 1127 – 1162 (35 tahun)
Wafat pada usia 81 tahun pada tahun 1187.
Pada tahun 1162 menyerahkan tahta Kekaisaran kepada Putranya Zhao Shen [赵昚] dan menobatkan dirinya sebagai Tai Shang Huang.

2. Kaisar Song Xiao Zong [宋孝宗]

Nama Asli                            : Zhao Shen [赵昚]
Tahun Kelahiran               : 1127
Masa Pemerintahan        : 1162 – 1189 (27 tahun)
Wafat pada usia 63 tahun pada tahun 1194.
Pada tahun 1189 menyerahkan tahta kekaisaran kepada Putranya Zhao Dun [赵惇]

3. Kaisar Song Guang Zong [宋光宗]

Nama Asli                            : Zhao Dun [赵惇]
Tahun Kelahiran               : 1147
Masa Pemerintahan        : 1189 – 1194 (5 tahun)
Wafat pada usia 54 tahun pada tahun 1200.
Pada tahun 1194 terpaksa menyerahkan tahtanya kepada putranya Zhao Kuo [赵扩].

4. Kaisar Song Ning Zong [宋宁宗]

Nama Asli                            : Zhao Kuo [赵扩]
Tahun Kelahiran               : 1168
Masa Pemerintahan        : 1194 – 1224 (30 tahun)
Wafat pada usia 55 tahun pada tahun 1224.

5. Kaisar Song Li Zong [宋理宗]

Nama Asli                            : Zhao Yun [赵昀]
Tahun Kelahiran               : 1205
Masa Pemerintahan       : 1224 – 1264 (40 tahun)
Wafat pada usia 60 tahun pada tahun 1224.

6. Kaisar Song Du Zong [宋度宗]

Nama Asli                            : Zhao Qi [赵祺]
Tahun Kelahiran               : 1240
Masa Pemerintahan        : 1264 – 1274 (10 tahun)
Wafat pada usia 35 tahun pada tahun 1274.

7. Kaisar Song Gong Zong [宋恭帝]

Nama Asli                            : Zhao Xian [赵隰]
Tahun Kelahiran               : 1271
Masa Pemerintahan        : 1274 – 1276 (10 tahun)
Wafat pada usia 53 tahun pada tahun 1323.
Naik Tahta sebagai Kaisar pada usia 4 tahun, merupakan anak kedua dari Kaisar Song Du Zong. Pada tahun 1276, pasukan militer Mongol (Dinasti Yuan) menyerang Ibukota Dinasti Song Selatan dan memaksa Kaisar Song Gong Zong menyerah. Akhirnya Song Gong Zong ditawan oleh Pasukan Mongol. Tahun 1289, tiba-tiba Kaisar Yuan yaitu Kubilai Khan memberikan sejumlah harta kepada Zhao Xian (sudah tidak menjabat Kaisar lagi) dan meminta Zhao Xian untuk menjadi Biksu di Tibet. Zhao Xian yang saat itu berusia 19 tahun pun menurutinya.

8. Kaisar Song Duan Zong [宋端宗]

Nama Asli                            : Zhao Shi [赵昰]
Tahun Kelahiran               : 1269
Masa Pemerintahan        : 1276 – 1278 (2 tahun)
Wafat pada usia 11 tahun pada tahun 1278.
Setelah Dinasti Yuan berhasil menduduki Ibukota Dinasti Song Selatan, Zhao Shi yang berusia 7 tahun naik tahta menjadi Kaisar di pengungsiannya. Dalam pelariannya menghindari kejaran pasukan Dinasti Yuan, Kaisar Song Duan Zong akhirnya meninggal dunia akibat penyakit yang dideritanya.

9. Kaisar Song Di Bing [宋帝昺]

Nama Asli                            : Zhao Bing [赵昺]
Tahun Kelahiran               : 1272
Masa Pemerintahan        : 1278 – 1279 (2 tahun)
Wafat pada usia 8 tahun pada tahun 1279.
Kaisar Song Di Bing sering juga disebut dengan Raja Song Wei Wang [宋卫王] merupakan Kaisar yang terakhir dalam sejarah Dinasti Song Selatan. Kaisar yang berusia 8 tahun ini akhirnya terpaksa bunuh diri dengan menenggelamkan diri ke dalam laut bersama nenek surinya.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*