Kisah Inspiratif – Tali gajah (Kepercayaan) – Seorang pria sedang berjalan melalui sebuah kandang gajah. Dia melihat beberapa ekor gajah yang tidak dikunci atau ditahan dengan menggunakan rantai yang kuat, yang menahan gajah-gajah tersebut supaya tidak keluar dari kandangnya hanyalah seutas tali yang diikat ke salah satu dari kaki mereka.
Ketika pria itu memandangi gajah-gajah itu, dia benar-benar bingung mengapa gajah-gajah itu tidak menggunakan kekuatan mereka untuk memutuskan tali yang kecil ini dan melarikan diri dari kandang tersebut. Sebenar, gajah yang memiliki tenaga yang sangat kuat ini dapat dengan mudah melakukannya, tetapi sebaliknya, gajah-gajah tersebut malah tidak berusaha sama sekali untuk memutuskan talinya.
Karena penasaran dan ingin mengetahui jawabannya, Pria tersebut pun bertanya kepada seorang pelatih di dekat kandang gajah tersebut, “mengapa gajah-gajah itu hanya berdiri di sana dan tidak pernah mencoba melarikan diri?”.
Pelatih menjawab pertanyaan Pria tersebut, “Ketika mereka masih sangat muda dan jauh lebih kecil dari kondisi saat ini, kami menggunakan tali dengan ukuran yang sama untuk mengikat mereka. Pada usia dan tubuh gajah yang kecil itu, seutas talinya cukup untuk menahannya. Ketika mereka tumbuh dewasa, mereka dikondisikan untuk percaya bahwa mereka tidak dapat melepaskan diri. Mereka percaya bahwa talinya masih bisa menahan mereka, jadi gajah-gajah ini tidak pernah mencoba membebaskan dirinya dari seutas talinya”
Satu-satunya alasan mengapa gajah tidak membebaskan diri atau melarikan diri dari kandangnya adalah karena seiring waktu mereka mengadopsi keyakinan bahwa itu tidak mungkin.
Baca juga : Kisah Inspiratif – Sekelompok Katak (Tidak ada Keberhasilan Tanpa Rasa Sakit)
Pesan moral dalam cerita ini : Tidak peduli berapa banyak dunia berusaha untuk menahan Anda, selalu lanjutkan dengan keyakinan bahwa apa yang ingin Anda capai adalah mungkin. Percaya dan yakin bahwa Anda pasti dapat mencapai kesuksesan adalah langkah paling penting untuk dapat benar-benar mencapai kesuksesan anda.
Be the first to comment